RESEP DENDENG PAYALE
Kreativitas olahan lele dipadukan dengan
daun pepaya ini dapat dijadikan sebagai cemilan atau lauk pauk, yang kres di
lidah dan nyampleng. Bahan baku mudah didapatkan dan alat yang sederhana
serta cara membuatnya yang mudah bisa dilakukan oleh bunda-bunda dan
para remaja putri. Olahan ini juga dapat dijadikan variasi produk cemilan yang bisa dipasarkan. Simak dan cobalah, semoga bermanfaat.
A. BAHAN
-
300 gr Daging
lele giling
-
100 gr Daun
Pepaya rebus
-
400 gr Tepung
Gandum
-
200 gr Tepung
Tapioka
-
100 gr Bawang
Putih
-
6 gr Ketumbar
-
16 gr Garam
-
½
sdt Gula pasir
-
300 ml Air
1 ltr Minyak Goreng
B. BAHAN
-
Timbangan digital
-
Alat penggiling pangsit
-
Alat penggiling daging
-
Gelas ukur
-
Talenan
-
Layah/cobek dan uleg-uleg
-
Pisau, gunting
-
Baskom plastik besar
-
Panci
-
Sendok kayu
-
Solet plastik, Sendok makan, sendok teh
-
Mangkok
-
Loyang
-
Dandang besar lengkap
-
Wajan lengkap
-
Kompor
-
Penampan plastik
-
Piring saji
-
Celemek
-
Serbet/ Tissue
-
Plastik uk. 1kg
-
Sarung tangan plastik
C. CARA MEMBUAT
* Haluskan ikan lele dengan cara memfilet terlebih dahulu, kemudian haluskan dengan alat penggillingan. Lihat gambar sebagai berikut :
Kemudian daging lele dihaluskan dengan alat penggiling, lihat gambar sbb :
- Rebus daun pepaya sampai matang, agar
tidak pahit campurkan tanah liat (beli di pasar) atau beli saja daun pepaya
yang sudah matang, kemudian iris halus.
-
Haluskan Bumbu : bawang putih, ketumbar,
gula dan garam.
- Campurkan semua bahan yaitu tepung gandum, tepung tapioka, daging lele
giling, daun pepaya dan bumbu, aduk sambil tambahkan air sedikit demi sedikit
sampai rata.
-
Masukkan adonan ke dalam loyang yang
sudah dilapisi plastik.
-
Kukus selama kurang lebih 45 menit.
-
Angkat, keluarkan dari loyang, biarkan
dingin lalu iris-iris tipis
-
Giling adonan yg sdh diiris tipis dengan
alat penggiling pangsit.
-
-
Goreng dengan minyak panas sampai warna
keemasan.
-
Tiriskan dan siap disajikan.
-
Kemas dalam plastik.
SELAMAT MENCOBA!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar