Rabu, 27 Desember 2017

CARA MEMBUAT NUGGET JAMUR TIRAM

NUGGET JAMUR TIRAM

Olahan nugget jamur tiram ini merupakan suatu kreasi olahan  agar tidak membosankan dengan olahan sehari-hari. Olahan ini dipraktekkan oleh salah satu kelompok mahasiswa UIN Walisongo Semarang Fakultas Dakwah dan Telekomunikasi Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam MK TTGL. Semoga bermanfaat.

Bahan :


1/2 kg   JamurTiram
6 lbr      Roti Tawar
2 ons     Tepung panir
2 butir   Telur ayam
4 siung   Bawang putih
1 sachet  Merica bubuk
3 biji      Kemiri
1 sachet Royco
1/4 kg    Minyak goreng


Alat :
 Mangkok

Loyang
Dandang
Penggorengan
Cobek + uleg
Piring
Sendok


Cara Membuat:
 Cuci jamur tiram sampai bersih, kemudian di potong kecil-kecil
Ambil roti tawar bagian  putihnya saja, lalu di potong kecil-kecil
Uleg bawang putih, merica, kemiri dan garam sampai halus


Jamur dan roti yang sudah di potong kecil-kecil dicampur jadi satu dengan bumbu yang sudah di haluskan tadi dan ditambahi royco sebagai penyedap
Aduk adonan hingga rata

Ambil loyang yang sudah dilapisi dengan mentega, lalu tuangkan adonan dan kukus hingga matang selama kurang lebih 45 menit
Biarkan dingin keluarkan dari cetakan kemudian potong sesuai keinginan
Siapkan telur yang diambil putih telur saja
Ambil potongan nugget, lalu gulingkan ke tepung panir
simpan di kulkas biar melekat panirnya
Kemudian di goreng, ditiriskan kemudian di kemas dalam mika dengan diberi saus diatas nuggetnya
Packaging nugget dalam mika dan kasih saus sachet. Nugget siap dipasarkan atau siap disantap.
SELAMAT MENCOBA.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar